Friday, February 15, 2013

Sun Protection Factor (SPF)

Seringkali kita mendengarkan tentang SPF.Iklan iklan tentang produk kecantikan dan perawatan kulit yang beredar baik melalui tv maupun media cetak biasanya selalu mengedepankan tentang kandungan dari SPF yang dimilki oleh produk tersebut.

Sebenarnya apa sih SPF itu dan seberapa pentingnya SPF bagi kulit kita?
SPF (Sun protection factor) yaitu faktor yang menunjukkan berapa lama kulit kamu bisa berada di bawah terik matahari tanpa membuat kulitmu terbakar.
Untuk mengetahui ketahanan kulit kamu,dapat dicoba dgn kamu berada di bawah terik matahari dan brp lama waktu sampai kulit kamu terasa terbakar.
Nah setelah itu bisa di ketahui apabila kamu menggunakan SPF 15 dan ketahanan kulit mu misalnya 10 menit maka 15x 10 =150 menit. Berarti setelah 150 menit kamu harus mengoleskan SPF tersebut kembali.

Banyak yang beranggapan bahwa semakin banyak kandungan SPF maka akan semakin baik proketsinya bagi kulit kita. Pada kenyataannya SPF yang lebih baik belum tentu lebih baik bagi kulit kita. Karena biarpun SPF yang tinggi akan lebih memprotect terhadap sinar ultraviolet dari matahari namun itupun akan memilki kandungan bahan kimia yang cukup banyak.
Dan juga kandungan SPF yang tinggi berarti memiliki akndungan minyak yang tinggi pula.Sehingga bagi kulit berminyak akan mengakibatkan pori pori tersumbat dan menjadi jerawat ataupun komedo.

Maka pemakaian SPF 15 atau 24 itu akan lebih aman asalkan diulang tiap 1 atau 2 jam sekali.
Jadi tidak perlu takut bila kandungan SPF pada krim atau lotion kita hanya sedikit. Asalkan diperhatikan pemakaiannya..





No comments: